Situs ini adalah portal berita bisnis yang berfokus pada topik; ekonomi, teknologi, antropologi, politik, games, segala sesuatu yang berhubungan dengan internet.
Beberapa artikel di situs ini, telah dikutip sebagai rujukan situs-situs besar dan berkelas. Seperti diantaranya, di Popular Science, Forbes, Financial Times Alphaville, InoSmi RIA Novosti, AllThingsD, Zero Hedge, dan (yang paling penting) halaman depan Reddit dan Hacker News.
Simulacrum (dari bahasa Latin yang berarti “kemiripan, kesamaan”) digunakan oleh postmodernis Prancis Jean Baudrillard untuk mendeskripsikan salinan tanpa aslinya, simulasi yang dirancang untuk menutupi ketiadaan realitas.
Kami menyukai kata “Simulacrum”. Dan ini kemudian diaplikaskan dalam nama domain situs ini, yaitu; simulacrum.cc
Kami tidak mengklaim nama simulacrum adalah miliki kami. Namun, untuk domain simulacrum.cc hanya kami yang memiliki satu-satunya di dunia.
CC adalah domain Kepulauan Cocos, sekumpulan atol tropis dan terumbu karang di Samudra Hindia. Sayangnya, saya tidak tinggal di sana. Saya awalnya memilihnya sebagai referensi ke Creative Commons, dan karena saya menyukai referensi ke “salinan karbon” (seperti di email Cc) yang bermain pada arti simulacrum.
Tapi CC juga bisa menjadi warnet lokal, kartu kredit Anda, mata uang pelengkap, atau bahkan kode cheat, semua tema yang dimasukkan ke dalam konsep simulasi yang lebih luas, dan dengan demikian semangat blog ini.
Situs ini, sebelumnya dimiliki oleh seorang mahasiswa yang tertarik dengan dunia bitcoin. Ada begitu banyak mahakarya dalam bentuk artikel yang di posting di situs ini. Itu saya tahu, dari sejarah awal domain ini di archive.org
Dari sana, saya tahu bahwa blog ini dimulai oleh seseorang yang berbasis di London, Inggris. Peneliti pascasarjana di departemen antropologi UCL yang mempelajari komunitas Bitcoin. Menurut data, orang tersebut kemudian bergabung dengan CoinJar, layanan dompet digital terbesar di Australia, sebagai pemimpin mereka di Inggris.
Saya tidak tahu, kenapa pemilik sebelumnya, membunuh situs keren ini. Sehingga domain simulacrum.cc dalam kondisi expired dan dijual oleh broker domain.
Saya, memutuskan untuk membeli domain ini dan membangun ulang, yang mungkin dengan konsep yang sedikit berbeda.
Beberapa posting lama, saya publikasi kembali. Karena saya melihat beberapa situs besar masih menautkan halaman-halaman tertentu sebagai sumber. Saya mengambil beberapa data dan artikel dari archive.org. Lalu memposting ulang dan melakukan sedikit penyesuaian, sehingga tautan tersebut dapat bekerja dengan normal.
Jika Anda tiba-tiba berada di halaman ini, dan ingin tahu pemiliknya.
Saya adalah Dedi Ariko, tinggal di Indonesia.